PILIHAN
Ucapan Menyedihkan Saat Perpisahan Pemain Real Madrid untuk Zidane

BUALBUAL.com, Para pemain Real Madrid menuliskan salam perpisahan kepada pelatih legendaris Zinedine Zidane yang memutuskan mundur dari jabatannya, Kamis (31/5) waktu setempat.
Kapten Real Madrid Sergio Ramos berterima kasih pada Zidane yang sudah menghadirkan kesuksesan di Bernabeu, baik ketika aktif bermain maupun saat menjadi pelatih.
"Coach, sebagai pemain dan sekarang pelatih kami, Anda memutuskan pergi ketika berada di puncak. Terima kasih untuk dua tahun Anda yang penuh dengan kerja keras, cinta, dan persahabatan."
"Anda mungkin akan pergi, tetapi warisan Anda akan abadi. Salah satu bagian paling sukses dalam sejarah tim Real Madrid yang sama-sama kami cintai," tulis Ramos.
Isco Alarcon, salah satu bintang Madrid yang tak luput dari kebijakan rotasi Zidane, pun turut memberikan salam perpisahan yang menyentuh.
"Coach, suatu kehormatan bisa bekerja dan belajar dari Anda. Untuk bekerja bersama dan menang bersama-sama, Anda telah membantu kami mencapai sesuatu yang bersejarah. Saya berharap yang terbaik untuk Anda," ujar Isco.
Marcelo, bek kiri andalan di Real Madrid juga menuliskan salam perpisahan yang haru. Ia bahkan menambahkan ekspresi menangis di akhir kata.
"Tuan Zizou. Saya telah mendapat banyak pelajaran di sisi Anda! Saya telah menikmati sesi latihan dan saran Anda seperti seorang bocah. Anda sangat istimewa bagi saya!
"Anda telah membuat sejarah dengan kerja keras, dedikasi, semangat, dengan kerendahan hati Anda! Terima kasih, Tuan," kata Marcelo.
Pemain muda Real Madrid Marcos Llorente pun tak mau ketinggalan menuliskan salam perpisahan.
Coach, bersama Anda kami belajar, berevolusi, tumbuh menjadi besar dan mencapai apa yang terlihat mustahil. Anda pergi saat berada di atas. Terima kasih atas nama setiap penggemar Real Madrid."
Sumber: cnnindonesia.com
![]() Zinedine Zidane sukses meredam ego para pemain bintang di Real Madrid. (REUTERS/Susana Vera)
|
![]() Marcelo menuliskan kata-kata perpisahan haru untuk Zinedine Zidane. (REUTERS/Paul Hanna)
|
Berita Lainnya
Ditemui Wagubri Edy Natar Mahasiswa Sampaikan 6 Tuntutan ke Pemprov dan Polda Riau
Seorang Pria Di Inhil Diamankan Ternyata ! Ini Penyebabnya
Suku Talang Mamak, Perjuangan Mendongkrak Partisipasi Pemilu
Pasca Lulus SMK, Wanita Cantik Ini Mengalami Keguguran Hingga Tewas
Menpan Terbitkan Kebijakan Baru Seleksi CPNS
D.P.O Narkoba Ditangkap Saat Urus SKCK, Begini akhirnya
Kabut Asap Kian Pekat, Karhutla di Desa Seluti Inhu Belum Padam
45 Caleg dari PKB Didaftarkan ke KPU inhil
Terjaring Razia,Satpol PP Pekanbaru Amankan Sejumlah Muda Mudi
Danramil 08 Mandah: Turnamen Volly Ball Sebagai Ajang Mencari Bakat dan Silaturahmi
BualBualLucu : Yong Dolah Orang Cino Masuk Open
Direkom PPP Jadi Bupati Rohil, Rusli Efendy Bangun Komunikasi dengan PKS dan Nasdem