PILIHAN
Polda Riau Nyatakan Gereja Steril untuk Perayaan Misa Natal

BUALBUAL.com, Untuk mengamankan proses Misa Natal yang dilaksanakan pada malam ini, Senin (24/12/2018), jajaran Polda Riau melakukan pengamanan di 300 gereja yang ada di seluruh wilayah di Riau. Pengamanan ini dilakukan secara menyeluruh untuk memberikan rasa aman dan nyaman pemeluk agama kristen untuk beribadah.
Seperti yang disampaikan oleh Wakapolda Riau, Brigjen Pol Wahyu Widada, bahwa pihaknya sudah melakukan sterilisasi gereja sebelum dilaksanakannya Misa Natal. Selain itu, polisi juga berkoordinasi dengan panitia gereja agar bisa bersinergi mangamankan keiatan tersebut.
“Kita bekerjasama dengan pengamanan internal yang disiapkan oleh panitia. Termasuk juga pemeriksaan terhadap pengunjung yang datang nanti,” kata Wahyu.
Wahyu mengatakan lagi bahwa pengamana ini dilakukan sesuai dengan kondisi gereja dan juga jemaahnya. Untuk gereja yang memiliki jemaah yang banyak, pengamanannya akan lebih ditingkatkan dibanding lainnya.
Diharapkan dengan sterilisasi ini, proses ibadah umat Kristen berlangsung tanpa adanya kedala. Untuk kondisi di Riau sendiri, selama beberapa tahun terakhir kegiatan Misa Natal berlangsung kondusif.
Kasus terorisme sendiri pernah terjadi awal tahun 2000 di Pekanbaru, Batam dan sejumlah kota di tanah air.
Sumber: cakaplah
Berita Lainnya
Beredar Video Ketua Pokja ULP Bengkalis Dengan Wanita Berbaju Tidur
Kemenhub Terbitkan Larangan Terbang Sementara Boeing 737-8 Max di Indonesia
Aksi Damai Kamisan, Suarakan tiga Masalah Hukum yang Terjadi di Indonesia
Bupati Inhil Pimpin Rakoor Pejabat Pemerintah Dalam Rangka Menyambut Natal dan Tahun Baru Serta Isu-isu Aktual
Info Gembira Kalau Tak Ada Haral Melintang Usai Pilkada Pendaftaran CPNS 2018 di Buka
Tolak Ajakan Berkencan, Suami Aniaya Istri Keduanya di Tempuling
Dicyduk: 2 Pelaku Hamba narkotika Sabu-Sabu Diamankan Polres Inhil
Menolak Kalah: Seni Kligrafi Islam Sudah Mulai Mati Suri
Curi Celana Dalam,Wanita Cantik Ini Ditangkap Polisi
Perwakilan Dari SMK An-nur Kuala Selat, Tiga Siswa Mengikuti Seleksi Paskibra Inhil
Dua Tersangka Baru, Dugaan Korupsi Proyek Cetak Sawah di Pelalawan Ditahan
Dominan, Marc Marquez Juara MotoGP Jepang