Berbagai Tokoh Sambut Lis Darmansyah
Fatiah Dari Menyanyi Hingga Menjadi Petinju Muda Terbaik Se Kepri
Seorang Warga Tubaba Hilang di Sungai Negeri Besar Akibat Motor Boat Tersambar Petir

BUALBUAL.com - Satu warga Desa Gedung Ratu Kecamatan Tulang Bawang Udik (TBU) Kabupaten Tulang Bawang Barat( Tubaba) menghilang di bantaran Sungai Negeri Besar, Kabupaten Way Kanan saat mengendarai Motor Boat yang ditumpanginya yang diduga tersambar petir, Jumat (30/04/2021) sekira pukul 15.00 WIB.
Adapun kronologi kejadian menurut salah satu warga Desa Gedung Ratu Agus Mutarom mengatakan, Jefri dan adik iparnya jalan ke ladang di sungai Way Kanan menggunakan motor Boat. Tiba-tiba ada petir yang menyambar perahu mereka yang mengakibatkan adik ipar Jefri pingsan di atas perahu dan Jefri terjebur ke dalam air dan sampai saat ini belum ditemukan.
“Ya benar, salah seorang warga kami yang bernama Jefri bin Tuan Hasan warga Suku 04 RT 01 telah menghilang di sungai Way Kanan yang diakibatkan perahu air mereka tersambar petir saat mereka hendak pulang dari ladang bersama adik iparnya,” paparnya.
Lanjutnya, saat ini juga sedang diupayakan segala cara untuk mencari saudara korban dan kami juga telah koordinasi dengan pihak keluarga dan pihak-pihak lainya yang bisa di mintai bantuan untuk mencari saudara Jefri.
“Semoga saja banyak bantuan yang dapat membantu kami dalam mencari saudara Jefri agar segera ditemukan dalam keadaan apa pun juga,” ungkapnya.
Selain itu, dia juga menghimbau pihak keluarga agar tetap tenang dan bersabar dengan kejadian ini.
“Saya harapkan juga pihak keluarga agar tetap tenang dan bersabar,terus panjatkan doa minta yang terbaik untuk saudara Jepri,karena apa pun yang terjadi semuanya sudah ada takdirnya sendiri,” pungkasnya.
Berita Lainnya
Nelayan Muda Ditemukan Tewas Tenggelam di Perairan Lingga
Pemko Tanjungpinang Mangkir Dalam Persidangan Komisi Informasi
Kasus Pengadaan Bibit dan Seng Bergelombang di Dinas Pertanian Kuansing Dilaporkan ke KPK
Diduga Usai Minum Obat dari Puskesmas Sei Jang, Anak Usia 13 Tahun Kejang-kejang hingga Meninggal Dunia
Pemilik Lahan Blokir Jembatan di Kampung Baru Dumai 'Belum Terima Ganti Rugi'
Hati-hati 15 Juta Akun Pengguna Tokopedia Diisukan Bocor
Begini Penjelasan PT HK Terkait Beredar Video Begal di Tol Pekanbaru-Dumai
Tidak Kerjakan Tugas Daring, Pihak SMAN 1 Tembilahan Hulu Keluarkan Sulaiman dari Sekolah
Banjir, Warga 3 Perumahan Takut Diterkam Buaya
Kapolsek Kuindra Dampingi Kapolres Ziarah ke Makam Tuan Guru Sapat
Warga Pulau Burung Hilang, Diduga Diterkam Buaya Akhirnya Ditemukan
Puluhan Wartawan Kepri Melakukan Demo Aksi Damai di Kantor Gubernur Kepri