Selalu Mengelak, PT Puspandari Karya Terancam Dipolisikan
D'Sayur TPI Cabang Ke 3,Dorong Pertumbuhan Ekonomi Lokal
Gubernur Ansar Turuti Permintaan Geber Kepri
Lagi, Ponton Berisi Bahan Material Lepas Terbawa Arus dan Hantam Jembatan di Rohil
BUALBUAL.com - Lagi, Ponton pembawa bahan material milik PT Dian Restu Anugerah untuk pengerjaan Jalan Lintas Pesisir di Kecamatan Pekaitan Kabupaten Rokan Hilir kembali lepas terbawa arus sungai Rokan hingga menghantam jembatan Pedamaran II, Kamis (9/9/2021) sore.
Pantauan di lapangan, kejadian tersebut terjadi sekitar pukul 17.26 WIB, ketika Ponton yang ditambatkan pada tangkahan dibantu dorongan boat tak mampu menahan tekanan arus pasang sungai Rokan yang deras sehingga tali pengikat ponton putus dan hanyut terbawa arus.
Melihat ponton meluncur ke arah jembatan, masyarakat dan pekerja yang menyaksikan kejadian dari jembatan berhamburan untuk menghindar ke tempat aman.
Tak ayal lagi dalam hitungan menit ponton menghantam pengaman jembatan Pedamaran II hingga patah dan kemudian menghantam tiang pangkal jembatan Pedamaran II. Setelah terjadi benturan, Ponton terhenti.
Pada saat kejadian cuaca sangat mendung dan dalam hitungan menit datang angin kencang dan hujan lebat sehingga semua yang ada di lokasi mencari tempat berteduh dan berlindung.
Usai berhenti hujan sekira pukul 19.30 WIB terlihat di lokasi jembatan ada beberapa Kepala OPD seperti Plt Kepala Dinas PUTR Rohil, Budiman, Kadis Perhubungan Rohil Jasrianto, Camat Pekaitan Taryono SE, Kabid Pemeliharaan PUTR Rohil, Raja.
Plt Kadis PUTR Rohil Budiman saat di konfirmasi di lokasi kejadian mengatakan bahwa pihaknya sudah melaporkan kejadian tersebut ke Bupati Rohil Afrizal Sintong dan Wakil Bupati serta ke PU Provinsi Riau.
"Ini yang kedua kalinya terjadi, kami sudah laporkan kejadian Ponton menabrak Jembatan Pedamaran II ini ke pak Bupati dan Wakil Bupati serta ke PU Propinsi," kata Budiman.
"Kita harus mengambil langkah pengamanan dulu terhadap ponton yang bermuatan ini agar tidak diterjang pasang subuh nanti, namun saat ini masih menunggu boat satu lagi, yang ada baru satu khawatir tidak mampu menarik ponton ketika air pasang," jelasnya.
Budiman juga mengatakan kepada orang lapangan agar mencari tempat aman untuk membawa ponton pada anak sungai terdekat atau Suak yang dapat menahan ponton dari arus pasang.


Berita Lainnya
Riau Salah Satu Penyumbang Terbanyak Titik Panas di Pulau Sumatera
Diskotik Kartika Cikarang Barat Ditutup Sementara! Ada apa?
Tim Kuasa Hukum IMA Menilai Penahanan Mantan Bupati Inhil Terkesan 'Dipaksakan'
PT BSP Lakukan Investigasi, Terkait Pekerja Tewas dalam Insiden Ledakan Pipa Sumur Minyak
Pencemaran Nama Baik, Seorang Wartawan Buat Aduan ke Polres Lingga
Warga Kelurahan Air Raja Tanjungpinang Dihebohkan dengan Penemuan Mayat Laki-laki Gantung Diri
Kantor MUI Lampung Dirusak OTK, Prof Mukri Meminta Umat Islam Tidak Terhasut
Satu Rumah di Jalan Hangtuah Terbakar, Empat Unit Mobil Damkar Diturunkan
DPD Topan-RI Rohil Mengutuk Keras Tindakan PT Sindora Seraya, Diduga Serobot Lahan Masyarakat Batu Hampar
Terkait Ambruknya Pasar KUD, Bunda Weni Minta Pedagang Direlokasi ke Pasar Potong Lembu
Petani Karet di Sepahat Bengkalis, Diterkam Harimau
Kejari Bintan Diminta Usut Dugaan Korupsi PT BIS di Bintan