Manfaatkan Lahan Kosong, Budidaya Udang Vaname Hasilkan Rp1,4 Miliar

BUALBUAL.com - Tingkatkan Pendapatan Asli Daerah (PAD) terus dilakukan penyambung lidah masyarakat Riau ini. Dengan menyulap lahan tidur menjadi lumbung pemasukan uang bagi daerah.
Itulah yang dilakukan H Sugianto yang sekarang menjabat sebagai Sekretaris Komisi II DPRD Riau ini. Bersama Dinas Perikanan dan Kelautan Provinsi Riau, melalui UPT Perikanan Rupat, berhasil menaikkan PAD Riau sebesar Rp1,4 miliar dari budidaya udang vaname.
Kepada wartawan, Jumat (8/10/2021), Politisi PKB Riau ini mengatakan, banyak potensi yang bisa menambah PAD di Riau ini, asalkan dikelola dengan baik dan maksimal.
Sebagai contoh kecil saja, sebut Sugianto, di UPT tersebut. Awalnya, lahan 12 hektare tidak dikelola maksimal. Dibuatlah, saat ini budidaya udang vaname, belum sampai satu hektare sudah bisa hasilkan Rp1,4 miliar.
"Saya ikut panen udang vaname ini bersama Gubernur Riau, Alhamdulillah berhasil. Bisa naikkan PAD Rp1,4 miliar. Makanya, dalam APBD Perubahan tahun 2021, ditambah Rp400 juta, untuk berkelanjutan. Insya Allah bisa menambah menjadi Rp2 miliar,"jelasnya.
Sugianto memaparkan, dari catatan dirinya, setelah dilakukan pengkajian, jika 1 hektare bisa menghasilkan Rp1 miliar lebih, 12 hektare bisa menambah PAD lebih besar lagi.
"Apalagi, jika jadi BLUD hitungannya pertahun. Kalau ini bisa digarap 10 hektare saja, sudah bisa jadi BLUD, hasilnya potensi PAD meningkat lebih besar,"ungkapnya.
Menurut dia, UPT tersebut bisa jadi contoh. "Saya terus menyerang aspirasi masyarakat. Dengan tujuan memberikan kesejahteraan ekonomi bagi masyarakat. Harus kreatif itu intinya saya rasa,"pungkasnya.
Berita Lainnya
Kisah Sukses Anak Seorang Nelayan di Pulau Anambas yang Jadi Pengusaha Muda
DPMPTSP Inhil Sampai 11 Syarat Pembuatan Surat Praktik Mandiri Bagi Perawat
6 Jenis Bukti Transaksi yang Umum Dipakai dalam Bisnis
Persiapan Temu Binis Dalam Rangka HPN, DPMPTSP Inhil Gelar Rapat Perdana Bersama Kadis KominfoPS dan ketua PWI
Bersama Bupati HM Wardan Kadis DPMPTSP Inhil Ikut Rapat Progres Persiapan HPN Tahun 2023
KARA Raih Indonesia Customer Experience Award ICXA 2021
Pasar Kelurahan Khairiah Mandah Kembali Beroperasi dengan Menerapkan Protokol Kesehatan
Ibu-ibu Seteba Gelar Perlombaan Merangkai Bunga, Ketua Masjid: Ini Perlu Perhatian Pemerintah
Gerakan Tanam Serentak Spektakuler 3000 Ha, Kodim 0314/Inhil Kejar Impian Swasembada Beras yang Pernah Hilang di Inhil
Pelaku Usaha di Kecamatan Keritang Terima Sertifikat Halal
PKS PT SIPP Rangau Terancam Bakal Tutup, Bila Tidak Penuhi K3 Amdal
Potensi Pertanian Kepri Berorientasi Ekspor