Tewas Karena Obat Kuat, RH Gondol Harta Milik Korban

BUALBUAL.com - Para pelaku pencurian memang tidak mengenal kondisi dan waktu, selama itu ada kesempatan. Kasus pencurian yang terjadi kali ini cukup "Miris", dimana pelaku menggasak barang milik korbannya yang telah meninggal dunia (inisial Ger)
Kapolres Lampung Utara AKBP Bambang Yudho M melalui Kapolsek Bukit Kemuning AKP Tatang Maulana menyampaikan bahwa pihaknya menerima laporan kasus pencurian pada Senin 21 Desember 2020 dari pelapor Sutartik (58) isteri Korban (Ger) warga Desa Gunung Betuah Kecamatan Abung Barat Lampung Utara.
Diterangkan oleh AKP Tatang peristiwa tersebut terjadi pada bulan lalu tepatnya hari Rabu tanggal 18 November 2020 sekira pukul 09.00 WIB disalah satu penginapan Ds Sidodadi Kelurahan Bukit Kemuning Lampung Utara.
"Bermula dari seorang perempuan inisial ST (DPO) keluar dari salah satu kamar penginapan nomor 04 bertemu dengan terduga pelaku RH (28) warga Desa Sinar Jaya Kecamatan Tanjung Raja Lampung Utara yang saat itu berada duduk diparkiran area penginapan, ST menghampiri RH sambil memberitahu bahwa teman kencannya habis minum obat kuat, sekarang kondisinya tidak bernafas (diduga MD), lalu RH bersama ST masuk ke kamar memeriksa nadi lengan korban dan dirasakan tidak ada denyutan," jelas Kapolsek, Selasa (22/12/2020).
Lanjutnya, kemudian terduga RH mengambil barang barang milik korban berupa dompet berisi uang tunai Rp 3 juta, HP dan kunci kontak berikut sepeda motor merk Honda Revo, setelahnya terduga pelaku RH membawa ST meninggalkan korban menuju arah Desa Ogan Lima Kecamatan Abung Barat.
"Tiba di Desa Ogan lima pelaku RH memberi ST uang Rp. 500.000 dan langsung pergi," ujar Kapolsek.
Melalui serangkaian penyelidikan, diperoleh informasi bahwa pelaku RH telah berada di Desa Sinar Jaya yang sebelumnya sempat melarikan diri ke Tangerang, Tim Opsnal Polsek langsung bergerak ke sasaran.
Senin (21/12/2020) sekira pukul 23.00 WIB pelaku HR berhasil ditangkap berikut barang bukti satu unit sepeda motor Honda Revo yang telah dimodifikasi dan langsung digiring ke Polsek Bukit Kemuning guna dilakukan pendalaman penyidikan (proses hukum).
"Terhadap pelaku dapat dijerat melanggar Pasal 363 KUHP tentang pencurian," tegas Kapolsek.
Berita Lainnya
Napi Positif Covid-19, Lapas Tembilahan Akan Rapid Test Massal
Bebas Berkat Asimilasi Corona, Andung Diringkus Polsek Bengkalis
Pelaku Pencurian Kotak Infaq di Mesjid Al Huda Tembilahan Diringkus Polisi
Tim Reskrim Polsek Mandau, Tangkap 2 Pelaku Pembobol Mobil Yang Parkir Di SPBU Kulim
Bongkar Rumah Kosong, Residivis di Kampar Kembali Dijebloskan ke Penjara
Hari Kesepuluh Operasi Antik, Polda Riau Sita 40 KG Sabu Dan 50.000 Butir Ekstasi
Polsek Pinggir Amankan Pelaku Narkoba, 1 Warga Kandis
Sempat DPO Setahun Lebih, Pelaku Curat Akhirnya Berhasil Diringkus Tekab 308 Polres Lampura
Sat Res Bengkalis Amankan 2 Orang Penjual Chip Higgs Domino Di Bengkalis, Mandau Kapan??
Miliki Narkotika Jenis Sabu, Warga Bangun Jaya Disikat Personil Sat Resnarkoba Polres Rohul
Tim Opsnal Satresnarkoba Polres Kampar Tangkap Pengedar Shabu di Desa Pantai Raja
Sempat DPO, Dua Pelaku Narkoba Ini Berhasil Diringkus Polisi dan BC Tembilahan