Pos Kotis TMMD Kodim HST Sebagai Pusat Informasi dan Pelaporan

BUALBUAL.com - Pos Komando Taktis (Pos Kotis) TMMD ke-112 Kodim 1002/Hulu Sungai Tengah (HST), yang didirikan di halaman Kantor Desa Rantau Keminting, Kecamatan Labuan Amas Utara, terus menyajikan data up to date terkait progres sasaran fisik yang telah dan sedang dikerjakan, termasuk kegiatan non fisik berupa penyuluhan, sosialisasi atau pelatihan.
Dijelaskan Serka Gatot Puji, Bati Wanwil Staf Teritorial Kodim HST, Minggu, (3/10/2021), bahwa Pos Kotis adalah kantornya Kodim di lapangan, untuk mengendalikan seluruh pekerjaan, termasuk untuk mempermudah pengawasan dari tim pengawas program dari TNI.
"Di Pos Kotis juga menyajikan segala data wilayah, baik itu geografi, demogrami, orbitasi serta jalur evakuasi terdekat, dan lain - lain," tutur Gatot.
"Jarak Pos Kotis sendiri ke Kodim HST, sekitar 12 kilometer, dengan jarak tempuh 15 sampai 20 menit menggunakan kendaraan," katanya.
"Fungsi dari Pos Kotis ini juga adalah sebagai tempat koordinasi, pusat informasi bagi wartawan terkait semua kegiatan yang berhubungan dengan TMMD, termasuk transparansi," pungkasnya.
Berita Lainnya
Dit Intelkam Polda Lampung Silaturahmi ke UIN Lampung
Kapolres Tulang Bawang Barat Kunjungan Kerja Perdana ke Polsek Jajaran
Peringati Hari Bhayangkara ke-76, Polda Kepri Gelar Operasi Celah Bibir dan Lelangit Gratis
Kapolres Bintan Salurkan Bansos dari Alumni Akpol 97
Operasi Zebra LK 2021 Berakhir, 1071 Kali Polres Inhu Bagi Sembako dan Masker
Antisipasi Penyebaran Covid-19, Seluruh Satgas TMMD Kodim 0314/Inhil Laksanakan Swab Antigen
Personel Polsek Tanjungpinang Kota Lakukan Pengamanan Shalat Jumat
Komunitas Supir Pompong Ucapkan Terima Kasih kepada Polres Inhil
Polres Inhil Lakukan Pengecekan BDKT Minyak Goreng
Kapolres Bintan Lakukan Pengecekan 2 Pos Pelayanan Pelabuhan
Warga Desa Kasiau Raya Semangat Meriahkan Jalan Santai di Jalan Baru Program TMMD
Kapolsek Rengat Barat Patroli Rumkos dalam Memberikan Rasa Aman Mudik Lebaran 1445 H