3 Pekerja Tewas Dalam Kontainer Limbah, PM Perusahaan Mitra PHR Jadi Tersangka

BUAL-BUAL.COM - Tiga pekerja dalam kontainer limbah PT Pertamina Hulu Rokan (PHR), satu orang vendor Project Manager (PM) terpaksa ditetapkan tersangka.
Hasil Penyidik Pegawai Negeri Sipil atau PPNS Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi (Disnakertrans) Riau, PM PT PHR Balam Selatan Rokan Hilir dinilai lalai penyebab tewasnya pekerja.
Kadisnakertrans Riau Imron Rosyadi menyebut HR ditetapkan jadi tersangka karena yang bersangkutan dinilai sebagai pihak paling bertanggung jawab atas kecelakaan kerja yang terjadi pada Jumat (24/2/2023) lalu.
"Hasilnya ditemukan indikasi kelalaian penerapan K3 sehingga menyebabkan tiga pekerja tewas. Maka kami tetapkan HR selaku project manager perusahaan tersebut sebagai tersangka," kata Imron seperti dilansir riauterkini.com, Selasa (7/3/2023).
Imron menjelaskan bahwa penetapan tersangka itu berdasarkan UU No 1 Tahun 1970 tentang Keselamatan Kerja. Dalam kasus ini HR hanya dijerat tindak pidana ringan atau Tipiring. Ancaman hukumannya kurungan penjara 3 bulan atau denda Rp100 ribu.
"Hanya tipiring dan subsider dendanya hanya seratus ribu rupiah. Tahun 70 tentu besar, kalau sekarang sangat kecil," demikian penjelasan Imron Rosyadi
Berita Lainnya
Ditreskrimum Polda Riau Amankan Pria yang Mengaku Sebagai Imam Mahdi
Polres Lampung Utara Ringkus Komplotan Curat Spesial Pecah Kaca Lintas Provinsi
Terparkir di Depan Rumah, Motor Milik Warga Tembilahan Ini Lenyap Digondol Maling
Lagi, Warga Desa Karya Indah Dirngkus Tim Ojoloyo Polres Kampar
Berlari ke Rohil, Maling Motor Ini Terpaksa Didor Karena Melawan
Jaringan Narkoba dari Balik Lapas Terbongkar, Empat Pelaku Dibekuk Polda Riau
Tiga Pelaku Curat Burung Berkicau Ditangkap Tim Tekab 308 Polres Tulang Bawang
Diduga Bandar Sabu, Ujang Diamankan Polisi
Tekab 308 Lampung Utara Lumpuhkan DPO Pelaku Pencurian Sepeda Motor
Satreskrim Polres Karimun Gagalkan Penyalahgunaan BBM Jenis Solar Bersubsidi
Diduga Dana BUMDes Desa Lubuk Agung Hanya untuk Memperkaya Diri Pengurus
Warga Air Jamban Mandau, Sontak Kaget Ada Warga Tewas Diduga Gantung Diri di Dalam Rumah