Polres Bengkalis Panggil Pihak PT. SIPP Jalan Rangau, Mungkinkah Stop Beroperasi?

BUALBUAL.com - Terkait jebolnya beberapa kolam limbah milik Perusahaan Minyak Kelapa Sawit (PMKS) Sawit Inti Prima Perkasa (SIPP) yang berada di wilayah Kelurahan Pematang Pudu Kecamatan Mandau Kabupaten Bengkalis, tepatnya tanggal 03 Oktober 2020 lalu, penyidik Polres Bengkalis lakukan pemanggilan terhadap jajaran Manajemen perusahaan tersebut.
Dan terkait hal tersebut, Kapolres Bengkalis, AKBP Hendra Gunawan Sik, juga membenarkan bahwa penyidiknya saat ini sudah melakukan pemanggilan terhadap jajaran manajemen PMKS PT. SIPP untuk dimintai keterangannya.
"Benar, terkait hal tersebut kita sudah panggil jajaran manajemen PMKS PT. SIPP nya. Ada tiga orang yang kita panggil dari perusahan itu untuk dimintai keterangannya", sebut AKBP Hendra Gunawan Sik, (15/10/20).
Dan terkait hal tersebut, Kapolres Bengkalis juga menegaskan agar pihak PMKS PT. SIPP kooperatif dalam proses penyelidikannya.
Sebelumnya, pihak Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kabupaten Bengkalis juga beberapa waktu lalu juga telah menyampaikan bahwa pihaknya sedang melakukan tahapan proses pemberhentian operasional pabrik itu.
"Saat ini sedang proses pemberhentian operasional pengolahan pabrik, sampai pabrik itu memiliki izin buang air limbahnya keluar", ujar Lamin selaku Kabid Penaatan dan Peningkatan Kapasitas Lingkungan Hidup, DLH Bengkalis waktu itu.
Adapun yang akan dipanggil pihak Penyidik Polres Bengkalis dari pihak PMKS PT. SIPP itu diantaranya adalah, Direktur, Manajer, dan salah seorang Security.
Berita Lainnya
Dikendalikan dari Lapas Pariaman, Polda Riau Berhasil Ungkap Narkoba Jenis Liquid
Inilah Nasib Ratusan Warga Indonesia yang Bekerja Judol di Kamboja
CURI Gate Valve milik PT.CPI, 3 Pelaku Ditangkap Reskrim Polres Bengkalis.
Warga Batu Aji Kota Batam Diamankan Polisi Karena Miliki 1,2 Kg Ganja
Kasus Gas dan Oksigen BLUD, 2 Eks Dirut RSUD Rohul di Vonis 1 Tahun 2 Bulan
Diduga Pesta Narkoba di Kamar Hotel, 4 Tersangka Ditangkap Polisi
Polsek Mandah Amankan Dua Bandar Narkoba di Dua Daerah yang Berbeda
3 Pelaku Narkoba di Tembilahan Berhasil Diringkus Polisi
Pria di Pekanbaru Bobol Rumah Tetangganya, Rugikan Korban Hingga Puluhan Juta
Hari Terakhir Operasi Pekat, Polres Bintan Tangkap Bandar dan Pemain Judi Togel
Polda Kepri Tindak Tegas Oknum Walpri Gubernur yang Terlibat Kasus Peredaran Narkoba
Motif Sakit Hati, Suami di Kepri Hajar Istri dengan Batu